Internasional

Empat Target Keikutsertaan Kemenag pada NAFSA Conference #2

Delegasi Kemenag hadiri forum dialog dalam NAFSA Conference di Amerika

Delegasi Kemenag hadiri forum dialog dalam NAFSA Conference di Amerika

Washington (Kemenag) --- Kehadiran delegasi Kementerian Agama pada NAFSA ke-75 Annual Conference and Expo di Washington DC, USA tahun ini memiliki beberapa target dan tujuan yang ingin dicapai. Event ini berlangsung dari 29 Mei hingga 3 Juni 2023, tepatnua di Walter E. Washington Convention Center, Washington DC, USA

Pertama, untuk mengeksplorasi potensi-potensi kerja sama dan kolaborasi dengan berbagai perguruan tinggi di USA dengan tujuan menambah preferensi kelembagaan Kemenag dan program lainnya. Sebagaimana diketahui, Perguruan Tinggi Keagamaan Islam (PTKI) sangat membutuhkan mitra kerja sama dari luar negeri dalam rangka untuk meningkatkan kapasitas kelembagaannya.

Kedua, mengidentifikasi program-program akademik perguruan tinggi di USA yang akan disesuaikan dengan program prioritas Kemenag, di antaranya beasiswa BIB, beasiswa dosen PPG, beasiswa dosen vokasi, dan program lainnya yang relevan. Selama ini, Ditjen Pendidikan Islam telah memiliki program-program prioritas yang perlu inovasi dan penyesuaian dengan berbagai perkembangan lingkungan.

Ketiga, mengidentifikasi alternatif pembiayaan, tuition fee, internship, assintanship, atau kursus singkat yang dapat mengefisiensi pembiayaan yang akan diberikan Kemenag kepada penerima beasiswa sehingga dapat menaikkan jumlah penerima beasiswa. Dalam kesempatan pertemuan dengan calon mitra dilakukan semacam "tawar menawar" pembiayaan agar lebih efisien sehingga dana beasiswa yang tersedia lebih banyak untuk mengcover banyak mahasiswa penerima.

Keempat, mengumpulkan data dalam konteks pendidikan vokasi di USA dalam hubungannya dengan dunia industri yang mungkin dapat diadaptasi di Indonesia, seperti bagaimana mereka membangun relasi dengan dunia industri lokal, dan sebagainya. Di lingkungan PTKI hingga saat ini belum ada pendidikan vokasi dan akan dimulai kerjasama dengan perguruan tinggi lainnya, baik dalam maupun dari luar negeri.

Target-target tersebut diharapkan dapat membuka peluang bagi perguruan tinggi Islam di Indonesia untuk mengambil manfaat sebesar-besarnya. Saat ini, Kemenag memiliki program internasionalisasi PTKI melalui berbagai kebijakan dalam rangka menaikkan akreditasi kelembagaan.

Direktorat Jenderal Pendidikan Islam telah memiliki Grand Design Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam Tahun 2020-2045. Grand Design ini untuk membangun cita-cita besar menghantarkan PTKI hingga tahun Indonesia Emas, 2045, dalam rangka mencapai World Class University dan perguruan tinggi berdaya saing di tingkat global.

Banyak hal yang telah dan terus dilakukan untuk menopang hal tersebut, diantaranya dengan melakukan program-program yang bersifat kolaboratif dengan berbagai pihak, dan Kunker kali ini untuk mendukung hal tersebut.

(Bersambung)


Editor: Moh Khoeron
Fotografer: Istimewa

Internasional Lainnya Lihat Semua

Berita Lainnya Lihat Semua