Nasional

Kemenag dan DPR Bahas Pendalaman Pagu Indikatif 2023

Sekjen Kemenag Nizar

Sekjen Kemenag Nizar

Bogor (Kemenag) --- Kementerian Agama bersama Komisi VIII DPR RI menggelar Rapat Dengar Pendapat (RDP) tentang Pendalaman Program dan Fungsi RKA K/L dan RKP K/L Tahun 2023.

Rapat dihadiri Ketua Komisi VIII DPR Yandri Susanto dan dipimpin Wakil Ketua Komisi VIII Marwan Dasopang serta dihadiri anggota komisi lainnya.

Rapat pendalaman ini membahas anggaran di seluruh satuan kerja Kemenag Pusat, mulai dari Sekretariat Jenderal hingga semua unit eselon I. Di antaranya, Sekretariat Jenderal, Ditjen Pendidikan Islam, Ditjen Bimas Islam, Ditjen Bimas Kristen, Katolik, Hindu, Buddha, BPJPH dan Inspektorat Jenderal.

Pendalaman juga mencakup paparan tujuan sasaran strategis, pagu indikatif, dan program sinergi dengan Komisi VIII DPR RI berdasarkan masukan dan aspirasi dari daerah pemilihan.

"Kami berharap apa yang kami sampaikan ini dapat memenuhi harapan dan dukungan Pimpinan dan seluruh Anggota Komisi VIII DPR RI Yang Terhormat dalam rangka mewujudkan birokrasi yang lebih baik," .kata Sekjen Kemenag Nizar, Rabu (8/6/2022).

Ketua Komisi VIII DPR RI Yandri Susanto mengatakan RDP bersama Kemenag ini merupakan bentuk dari kolaborasi yang sudah dicapai dan disepakati.

"Apa yang kita diskusikan bahwa kolaborasi sudah dicapai kesepakatan termasuk menghimpun masukan-masukan dari anggota. Sinergi sudah terlihat dan ini sebuah kemajuan dan komitmen kita bersama," kata Yandri.

Dalam rapat kerja bersama Komisi VIII DPR RI sebelumnya, Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas mengatakan RAPBN Kementerian Agama tahun anggaran 2023 berdasarkan pagu indikatif mengalami peningkatan sebesar Rp69.010.639.547.000.

Besaran pagu indikatif ini mengalami peningkatan sebesar Rp2.234.987.330.000 atau bertambah 3,82%, bila dibandingkan dengan pagu alokasi anggaran tahun 2022, yaitu sebesar Rp66.453.208.486.000,-

RDP tentang Pendalaman Program dan Fungsi RKA K/L dan RKP K/L Tahun 2023 dimulai sekitar pukul 16.00 WIB dan berakhir pukul 23.30 WIB.

Nasional Lainnya Lihat Semua

Berita Lainnya Lihat Semua