Nasional

KKN UHN IGB Sugriwa Sasar Pemberdayaan Masyarakat di Masa Pandemi

Foto (Humas UHN IGB Sugriwa)

Foto (Humas UHN IGB Sugriwa)

Denpasar (Kemenag) --- Universitas Hindu Negeri I Gusti Bagus (UHN IGB) Sugriwa menyelenggarakan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Kabupaten Klungkung, Bali. Kegiatan yang diikuti 552 mahasiswa ini akan dilakukan di 40 titik lokasi.

Hal ini disampaikan Ketua LP2M UHN IGB Sugriwa saat audiensi di kantor Bupati Klungkung. "Program KKN UHN IGB Sugriwa menyasar pada pemberdayaan dan pembangkitan kehidupan masyarakat di era Pendemi Covid-19," kata Ketua LP2M UHN IGB Sugriwa, I Made Sugata, di 'Gumi Serombotan', Kamis (4/3/2021).

Made Sugata menyampaikan, KKN mahasiswa UHN IGB Sugriwa 2021 ini akan dilaksanakan pada 14 Juni sampai 31 Agustus mendatang. "Ada 552 mahasiswa kami yang akan mengikuti KKN pada 40 lokasi di Klungkung ini. Mohon kiranya Bapak Bupati memberikan arahan lebih lanjut," tutur I Made Sugata.

Ia menambahkan, KKN IGB Sugriwa kali ini khusus untuk membantu pemulihan psikis masyarakat dengan melibatkan mahasiswa dari berbagai jurusan, seperti Yoga dan Kesehatan, Pariwisata, Filsafat, Teologi, Pendidikan Agama, Komunikasi, dan Bahasa Bali.

Bupati Klungkung Nyoman Suwirta menyambut baik kedatangan rombongan UHN IGB Sugriwa, termasuk rencana pelaksanaan KKN mahasiswa.

"Kami harapkan KKN ini selain untuk pengembangan kemampuan mahasiswa juga berkontribusi aktif bagi kemajuan masyarakat desa di sini. Terlebih di tengah pandemi Covid-19 ini, agar ikut menggerakkan masyarakat dalam penerapan protokol kesehatan dan mendorong pembangunan ekonomi," kata Nyoman Suwirta.

Disampaikan Nyoman Suwirta dalam memajukan pendidikan di Kabupaten Klungkung, UHN IGB Sugriwa dan Bupati Klungkung akan mengadakan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU).

"Ke depan, saya berharap bisa melaksanakan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) tentang pendidikan antara Bupati Klungkung dengan Rektor UHN IGB Sugriwa," tutup Nyoman Suwirta.

Selain I Made Sugata, tampak juga ikut mendampingi, Kepala Biro Administasi Akademik, Kemahasiswaan, dan Kerja Sama I Nyoman Sueca, Kapus Pengabdian I Wayan Sukabawa, dan Kapus Dokhumas I Made Surya Pradnya. Sementara Bupati Klungkung Nyoman Suwirta didampingi Kepala Dinas Pendidikan I Ketut Sujana.

Tags:

Nasional Lainnya Lihat Semua

Berita Lainnya Lihat Semua