Nasional

MENAG TOLAK PLAYBOY

Sumenep, 06/02 (Pikda) - Menteri Agama HM Maftuh Basyuni menegaskan penolakannya terhadap rencana terbitnya majalah Playboy betapapun dikemas dalam versi Indonesia. "Kendati kami tidak mempunyai kewenangan melakukan penertiban, tapi secara kelembagaan menolak dengan tegas penerbitan Playboy di Indonesia, karena isinya pasti mempertontonkan tubuh wanita," kata Menteri di Sumenep, Minggu.Ia menjelaskan, secara kelembagaan pihaknya telah memberikan berbagai pertimbangan, baik dari sisi positif maupun negatif. "Namun keputusan akhir tetap pada instansi yang berwenang, yang jelas bukan Departemen Agama," katanya.Menteri Agama Maftuh Basyuni berada di Sumenep dalam acara pribadi menghadiri resepsi perkawinan putri KH Tijani Jauhari, pengasuh pondok pesantren Al-Amien Prenduan Sumenep, Madura, Jawa Timur.(Ant/myd)

Nasional Lainnya Lihat Semua

Berita Lainnya Lihat Semua