Internasional

Parakhin Undang Sekjen Jadi Pembicara Konferensi Internasional Agama Konghuchu ke-5

Sekjen Kemenag Nur Syam berfoto bersama pengurus Parakhin. (foto:gito).

Sekjen Kemenag Nur Syam berfoto bersama pengurus Parakhin. (foto:gito).

Jakarta (Kemenag) - Sekretaris Jenderal Kementerian Agama Nur Syam, hari ini, Senin (8/5) menerima kunjungan pengurus Perkumpulan Rohaniawan Agama Khonghucu (Parakhin). Salah satu agenda kunjungan tersebut mengundang Sekjen Kementerian Agama untuk menjadi narasumber pada Konferensi Internasional Agama Konghuchu ke-5 yang akan digelar di Purwokerto, Jawa Tengah tanggal 18-19 Mei 2017.

"Kami mengundang dan mengharap kehadiran Sekjen Kemenag untuk menjadi nara sumber pada Konferensi Internasional Agama Konghuchu yang akan diikuti oleh 71 peserta dari 10 negara," ujar Ketua Panitia Teddy Hartanto.

Teddy menyampaikan, konferensi dihadiri para rohaniwan dan cendekiawan Konghuchu dunia dan akan membahas tentang bagaimana kontribusi agama Konghuchu bagi perdamaian dunia.

Sekjen Nur Syam yang didampingi Kepala Pusat Kerukunan Umat Beragama Feri Meldi menyambut baik kegiatan ini, dan diharapkan melalui konferensi ini akan menghasilkan rekomendasi dan pesan perdamaian yang akan diterjemahkan ke dalam tiga bahasa, Inggeris, Mandarin dan Indonesia lalu diserahkan ke PBB.

Parakhin merupakan wadah rohaniwan agama Khonghucu menyalurkan kegiatan dalam bidang keagamaan Khonghucu, dari segi pendidikan juga pelajaran tentang agama Khonghucu. (dm/dm).

Internasional Lainnya Lihat Semua

Berita Lainnya Lihat Semua