Nasional

Sambut Hari Guru, Kemenag Buka Call For Papers International Symposium On Education

Kemenag gelar Simposium Pendidikan Internasional

Kemenag gelar Simposium Pendidikan Internasional

Surabaya (Kemenag) --- Sambut Hari Guru 25 November 2021, Direktorat Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) Madrasah Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Kemenag membuka Call For Papers International Symposium On Education (ISOE). Kegiatan akan digelar 23 - 26 November 2021 di Jakarta.

Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas dijadwalkan akan menyampaikan Keynote Speaker. Acara ini juga mengundang pembicara luar negeri, antara lain: Mark Oliver Heyward (Direktur INOVASI dari Australia), Kim Jong Gab (Haesung International Convention High School, Korea Selatan), dan Minna Makihonko (Head of Degree Studies, Senior Lecturer, Special Education/Inclusive Education at Tampere University, Tampere, Pirkanmaa, Finland).

Kasubdit Bina GTK MA Ainur Rofiq Dawam, mengatakan Simposium Pendidikan Internasional atau International Symposium On Education (ISOE) tahun 2021 ini adalah kali pertama digelar.

“Kegiatan ini menjadi awal dari pelaksanaan simposium internasional yang akan diselenggarakan setiap tahun. Dalam masa pandemi Covid-19 ini, simposium akan dilaksanakan secara hybrid,” ujar Ainur Rofiq di Surabaya, Kamis (14/10/2021).

Dikatakan Ainur Rofiq, target peserta adalah guru dan tenaga kependidikan sekolah dan madrasah di semua jenjang, mulai Raudlatul Athfal (RA), Madrasah Ibtidaiyah (MI), Madrasah Tsanawiyah (MTs), hingga Madrasah Aliyah (MA).

“Tema simposium internasional ini adalah The Inspiration of Changes. Adapun tagline nya adalah Write Beyond Your Limit,” jelas Ainur Rofiq.

Kasubdit Bina GTK MA/MAK selaku Steering Committee ISOE 2021 M. Sidik Sisdiyanto, menambahkan Hasil evaluasi PISA dan TIMSS menjadi cerminan kualitas pendidikan di suatu negara. Menurutnya, setiap negara harus merancang pendidikan yang bermutu agar diminati oleh peserta didik dari negara lain.

“Pendidikan kelas dunia menjadi sebuah keniscayaan di kecanggihan teknologi informasi ini. Oleh karena itulah, “Pendidikan Kelas Dunia” menjadi tema utama pada simposium internasional ini,” terang Sidik.

Menurut Sidik, ada sepuluh subtema yang akan dieksplor dalam simposium, yaitu :1) Teknologi: Research, Robotik, dan Literasi Digital, 2) Pendidikan pada Masa Pandemi: Pembelajaran Masa Pandemi, 3) Pendidikan Humanis di Era Digital, 4) Entrepreneurship dalam Pendidikan, 5) learning dan Hybrid Leaming Trend Pembelajaran Masa Depan, 6) Strategi Pembelajaran Emosional dan Sosial (SEL), 7) Transversal Competencies untuk Murid Abad 21, 8) Self-Regulated Leaming untuk Pembelajar Sepanjang Hayat, 9) Inguiry Appreciative solusi Manajemen Madrasah/Sekolah, 10) Differensiasi, Pembelajaran Berpihak pada Murid.

Sidik menambahkan, calon peserta silahkan mengirimkan abstrak artikel melalui halaman isoe.com. “Panitia memilih 20 artikel terbaik, untuk menjadi pemakalah yang akan diterbitkan di Jurnal Madaris edisi khusus dan 200 naskah prosiding,” pungkas Sidik.

Timeline kegiatan:

a. 1 – 15 Oktober 2021 review abstrak (seleksi 1)

b. 16 Oktober 2021 Pengumuman abstrak terpilih

c. 16 – 22 Oktober 2021 Pengiriman naskah lengkap

d. 10 November 2021 Penentuan peserta terpilih

e. 11 – 20 November 2021 Pengiriman bahan presentasi


Editor: Moh Khoeron
Fotografer: Solla Taufiq

Nasional Lainnya Lihat Semua

Berita Lainnya Lihat Semua