Nasional

Seorang Gerilyawan Jihad Islam Tewas Dekat Jenin

Jenin, Tepi Barat, 7/8 (Pinmas) - Pasukan Israel menembak mati seorang gerilyawan Jihad Islam, Minggu, di dekat kota Jenin di Tepi Barat utara. Sejumlah saksi mata mengatakan bahwa pasukan tentara Israel telah menyerang desa Silat al-Haretheyeh dekat Jenin dan menembak gerilyawan Jihad Islam itu setelah mengepung rumahnya di desa tersebut. Radio Israel mengutip seorang jurubicara tentara Israel yang mengatakan bahwa rumah tersebut penuh gerilyawan yang merencanakan serangan lagi terhadap negara Yahudi itu. Para dokter di Rumah Sakit Jenin mengatakan bahwa jenasah Rashed al-Omari, 24, anggota Saraya al-Quds, sayap bersenjata Jihad Islam, dibawa Minggu malam ke rumah sakit itu dengan luka tembakan senjata pada dada dan kepala.

.Sejumlah saksi mengatakan bahwa ketika tentara Israel tiba di rumah al-Omari, tentara minta siapa saja yang berada dalam rumah itu untuk keluar dan menyerah, atau rumah tersebut akan dibongkar dengan para penghuni d dalamnya. Satu jam kemudian pengepungan dimulai, pasukan tentara khusus Israel mengambil inisiatif penembakan, mendobrak ke dalam rumah yang ditutup dengan tembak-menembak intensif dan menewaskan al-Omari, kata saksi. Sejumlah gerilyawan Jihad Islam lainnya juga di dalam rumah itu tapi melarikan diri sebelum diserang, kata saksi tersebut.(Ant/DPA/Myd)

Tags:

Nasional Lainnya Lihat Semua

Berita Lainnya Lihat Semua