Nasional

Kemenag Gelar Grand Final Guru Madrasah Berprestasi di IIEE

Tangerang (Kemenag) --- Kementerian Agama kembali akan memberikan apresiasi kepada guru dan tenaga kependidikan (GTK) madrasah. Berbeda dengan sebelumnya, grand final GTK madrasah berprestasi ini akan berlangsung di ICE BSD City bersamaan dengan International Islamic Education Expo (IIEE) 2017.

Direktur Guru dan Tenaga Kependidikan Madrasah, Suyitno menyampaikan bahwa grand final berlangsung hari ini, Rabu (22/11) di Hotel Grantage, Serpong. Menurutnya, kegiatan ini merupakan bentuk perhatian Kementerian Agama atas prestasi GTK Madrasah.

“Ada nilai plus yang ingin diberikan sebagai apresiasi bagi guru dan tenaga pendidikan berprestasi. Guru dan Tenaga Kependidikan berprestasi tahun 2016, kita berangkatkan ke Finlandia tahun ini," ujarnya.

Suyitno menilai, penting bagi setiap GTK madrasah untuk menjadi pribadi berprestasi. Menurutnya, prestasi penting sebagai kebutuhan dalam menghadapi tantangan global. "Prestasi itu kebutuhan bukan lagi pilihan, kalau masih monoton saja, kita akan tertinggal jauh," ujarnya.

Kasubbag Tata Usaha Direktorat GTK Madrasah Sidik Sisdiyanto mengatakan Grand Final Guru dan Tenaga Kependidikan berprestasi diikuti 55 peserta terpilih. “Mereka sebelumnya telah mengikuti seleksi tingkat kabupaten, provinsi, dan pusat,” ujar Sidik.

Pada tahap ini, mereka diminta mempresentasikan hasil karya tulis ilmiah (KTI) atau penelitian tindakan kelas (PTK) yang telah dilakukan. Setalah itu, dilakukan tanya jawab dengan menggunakan bahasa Arab dan atau bahasa Inggris.

“Wawancara mengacu pada lima budaya kerja Kemenag, terutama profesionalisme dan inovasi,” tegasnya.

Ada lima kategori dalam grand final, yaitu: Guru, Kepala, Laboran, Pustakawan, dan Pengawas Madrasah Berprestasi. Untuk guru dan kepala, masing-masing terdiri dari jenjang Madrasah Aliyah (MA), Madrasah Tsanawiyah (MTs), Madrasah Ibtidaiyah (MI), dan Raudlatul Athfal (RA).

"Hasil seleksi akan diumumkan pada Apresiasi Pendidikan Islam yang dilangsungkan besok malam di IIEE 2017," tandasnya.

Nasional Lainnya Lihat Semua

Berita Lainnya Lihat Semua