Nasional

Kerjasama Yang Baik Dalam Bekerja

Sace labhetha nipakam sahayam, Saddhimcaram sadhuviharidhiram. Abhibhuyya sabbani parissayani, Careyya ten’ attamano satima. Apabila dalam pengembaraanmu engkau dapat menemukan seorang sahabat yang berkelakuan baik, pandai, dan bijaksana, maka hendaknya engkau berjalan bersamanya dengan senang hati dan penuh kesadaran untuk mengatasi semua bahaya. (Dhammapada, 328)

Manusia merupakan makhluk pribadi sekaligus makhluk sosial. Meskipun dibekali akal pikiran untuk memenuhi kebutuhan sendiri, tetapi manusia tidak dapat hidup sendiri tanpa bantuan manusia lain. Setiap manusia selalu melakukan kerjasama dengan manusia lain dalam berbagai bidang kehidupan. Kerjasama antara sesama manusia, berarti setiap manusia saling membantu satu sama lainnya dalam melaksanakan kegiatan untuk mewujudkan tujuan bersama.

Kerja sama terkadang menjadi sebuah kegiatan yang masih banyak dihindari oleh beberapa orang di lingkungan kerja. Masih banyak terjadi orang-orang belum siap dan masih mempertahankan sikap menolak adanya kerjasama. Padahal kalau kita sadari, banyak sekali keuntungan yang dapat diterima dari bekerja sama dalam satu tim, baik untuk diri seseorang dan juga organisasi. Tidak hanya menawarkan kesempatan yang luar biasa untuk perkembangan profesionalitas, tetapi kerjasama tim juga berarti kita bisa membuat pekerjaan terasa lebih ringan dan mudah.

Bagi seorang ASN, kerjasama merupakan salah satu unsur penilaian dalam perilaku kerja. Makna kerjasama sebagai perilaku kerja adalah kemauan dan kemampuan ASN untuk bekerja sama dengan rekan sekerja, atasan, bawahan dalam unit kerjanya serta instansi lain dalam menyelesaikan suatu tugas dan tanggung jawab yang ditentukan, sehingga mencapai daya guna dan hasil guna yang sebesar-besarnya. Karena itu pemaknaan atas pentingnya kerjasama dalam bekerja perlu mendapat perhatian yang serius. Sebagai ASN beragama Buddha, kita diajarkan bahwa dalam hidup ini, seseorang tidak bisa hidup tanpa bergantung pada orang lain. Setiap orang membutuhkan orang lain dan juga sebaliknya. Atas dasar itulah setiap orang harus dapat bekerjasama dengan yang lainnya.

Kerjasama yang baik adalah kerjasama yang saling menguntungkan pihak-pihak yang bekerjasama dan tidak berdampak negatif bagi makhluk hidup apapun dan alam di luar pihak-pihak yang terkait kerjasama. Artinya kerjasama tersebut bukan sekedar menguntungkan bagi pihak-pihak yang bekerjasama, namun orang yang melakukan kerjasama harus memerhatikan akibat dari kerjasamanya terhadap makhluk hidup dan lingkungan.

Ketika kita bekerja sama dalam sebuah tim untuk menuju tujuan bersama, beban kerja kita akan dibagi kepada setiap anggota tim yang lainnya. Dalam kegiatan kerja sama tim yang sempurna, pekerjaan tersebut harus dibagi secara merata dan diberikan sesuai dengan kemampuan atau keterampilan masing-masing anggota tim. Kerja sama tim juga dapat memungkinkan kita untuk menerima atau memberikan bantuan pada anggota tim lainnya untuk menyelesaikan beban kerja tersebut.

Buddha Dhamma mengingatkan kita untuk mengedepankan nilai-nilai luhur dalam bekerja, yakni dengan menaati aturan atau hukum (sila). Berkomitmen untuk menaati aturan yang telah disepakati itu sangat utama dalam menjalankan kerjasama. Kejujuran yang tulus (ajjava) diperlukan sehingga ada rasa percaya antar pihak yang bekerjasama sehingga tujuan akan mudah tercapai. Selalu semangat (viriya) dan mempunyai tekad yang kuat (additthana) dalam melaksanakan pekerjaannya. Kesabaran (khanti) diperlukan ketika ada halangan atau kesulitan. Ketenangan pikiran (upekkha) berusaha mencari solusi atas masalah yang dihadapi dalam kerjaannya dengan berpikir secara tenang dan berhati-hati. Tidak membenci atau dendam (akkodha) menjadi pengendalian kebencian seseorang ketika gagal dalam kerjasama atau ada masalah-masalah yang mengacaukan kerjasamanya.

Jika kerjasama dan kolaborasi dapat kita wujudkan dengan baik, maka akan terbentuk lingkungan kerja yang sangat berpengaruh dalam menentukan keberhasilan sebuah pekerjaan. Menjadi kewajiban kita bersama untuk membangun lingkungan kerja kondusif dan juga efektif dalam menyelesaikan suatu pekerjaan secara bersama-sama. Selamat bekerja.

Semoga semua makhluk hidup berbahagia.

Nasional Lainnya Lihat Semua

Berita Lainnya Lihat Semua